Game Balap Mobil Dengan Track Jalan Sungguhan


Game Balap Mobil Dengan Track Jalan Sungguhan - Banyak sekali game balap mobil yang sudah dihadirkan ke hadapan setiap penggemar game adu ketangkasan dan kecepatan tersebut. Selain gambaran mobil-mobil mahal yang keren, grafis pun juga menentukan game mana yang menjadi pilihan gamer untuk menyalurkan hobby kecepatan. Game yang semakin mendekati dengan kenyataan, tentu akan menarik perhatian setiap gamer untuk memainkannya.

Game Balap Mobil Dengan Track Jalan Sungguhan

Beberapa tahun yang lalu, game NFS Most Wanted merupakan game balap mobil yang paling digemari setiap pengguna. Hal ini dikarenakan game tersebut memiliki grafis yang cukup memukau untuk waktu itu dan adanya kejar-kejaran dengan polisi yang membuat setiap pemain tertantang untuk mengacu pedal gas mereka semakin cepat. Gangguan kejaran polisi inilah yang dianggap oleh pemain sebagai gambaran nyata di jalan raya jika mereka mengemudikan kendaraan mereka melebihi batas kecepatan yang diberikan.


Lalu pernahkah berpikir tentang sebuah game balap mobil yang mengambil track jalan sungguhan? Kali ini ada sebuah game balap mobil yang benar-benar mengambil arena balapan sesuai dengan yang ada di bumi ini. Ide seperti ini mungkin dilayangkan dengan pemikiran setiap gamer yang ingin sekali menarik gas mobil mereka secara sepat di jalan raya namun tak tersalurkan. Daripada harus berurusan dengan polisi, inilah jalan satu-satunya untuk mengemudi dengan ugal-ugalan dan menggila!


Game balap mobil yang diberi nama Real World Racing ini datang secara ekslusif ke platform PC saja. Lalu bagaimana dengan track yang dibuat oleh developer akan hal ini? Pengembang game ini mengambil langkah nyata dengan menggunakan gambar yang ada pada satelit, yang nantinya akan digunakan sebagai arena mengemudi bebas tersebut.


Real World Racing memang masih belum dirilis dan belum tahu kapan akan dirilis, tapi saat ini game sudah memasuki masa beta. Jadi setiap penggila kecepatan dapat sudah merasakan atmosphere kebut-kebutan secara nyata di jalan raya. Saat ini masih sedikit track yang disediakan oleh developer, seperti; Roma, Berlin, dan London. Namun pengembang game ini berjanji akan memberikan setidaknya 50 track balapan dan 80 mobil siap perang pada versi full-nya nanti.


Semoga saja ada salah satu jalan raya di Indonesia yang dijadikan tempat untuk mengadu kecepatan. Tentu akan menjadi asyik jika nanti akan ada track tersebut. Gamer Indonesia sepertinya lebih hafal, jalan mana yang berlubang dengan kedalaman 20cm atau 50cm! Sedikit berhati-hati untuk menarik gas secara cepat di negara kita ini! <bms>

0 komentar:

Posting Komentar